Kamis, 02 Maret 2017

Yang harus dilakukan ibu hamil muda



Hasil gambar untuk site:blogspot.com ibu hamilYang harus dilakukan ibu hamil muda

Jika sudah memasuki kehamilan biasanya sang ibu akan menjadi lebih bingung dan juga lebih khawatir karena masih dalam kehamilan pertamanya, selain itu perasaan senang juga menyeliputi hatinya karena akan mempunyai momongan dalam keluarganya, dalam kehamilan muda perlu dengan asupan gizi yang banyak karena dibutuhkan untuk pertumbuhan tubuh janin maka dari itu hal yang harus dilakukan ibu hamil muda adalah mengkonsumsi makanan sehat yang mengandung banyak vitaminnya dan selain itu menghindari makanan yang dilarang untuk dikonsumsi, Jika belum memahami mengenai makanan untuk ibu hamil sebaiknya berkonsultasi kepada dokter untuk mendapatkan bimbingan masalah kehamilan, apalagi jika ini kehamilan pertamanya pastinya menjadi pengalaman dalam hidupnya mengenai perubahan pada tubuhnya, Ibu hamil akan mengalami berbagai perubahan dari tubuhnya di saat periode trimester pertama ini, karena perubahan yang akan terjadi peralihan dari tidak hamil menjadi hamil, dan pastinya ibu hamil akan merasakan perubahan yang sangat drastis pada dirinya terutama pada bentuk tubuhnya, mual dan muntah menjadi rutinitas sehari-hari hingga rasa lelah dan perubahan mood yang biasanya dihindari, dari adanya tanda dan gejala itu semua hal yang harus dilakukan ibu hamil muda adalah memenuhi asupan nutrisi yang dibutuhkan untuk perkembangan janin dalam kandungannya, Akan tetapi tidak semua ibu hamil muda mengalami perubahan tersebut, berikut beberapa perubahan yang biasanya dialami oleh ibu hamil muda, antara lain:
1.      Pendarahan
Banyak ibu hamil yang mengalami terjadinya pendarahan pada trimester pertamanya, jika ibu hamil mengeluarkan darah sedikit dapat menjadi tanda terjadinya implantasi atau menempelnya embrio di dinding rahim sang ibu, Akan tetapi jika ibu hamil mengalami pendarahan yang begitu banyak dan disertai dengan rasa nyeri sebaiknya langsung periksakan kedokter kandungan.
2.      Payudara membesar
Hal apa saja yang harus dilakukan ibu hamil muda jika mengalami perubahan pada payudaranya, hal yang paling penting yaitu mempersiapkan bra yang sudah didesain khusus untuk masa kehamilan agar nantinya jika dipakai terasa lebih nyaman dan tidak sempit, pembesaran payudara disebabkan karena terjadinya pengaruh hormone yang mempersiapkan untuk masa menyusui sehingga terjadi perubahan pada payudara dan biasanya disertai dengan rasa nyeri.
3.      Keputihan
Keluarnya cairan yang berwarna putih seperti susu dan agak kental adalah tanda yang normal untuk ibu hamil muda, pakailah produk panty liner untuk membuat lebih nyaman dari sebelumnya, namun penggunaan produk ini harus sering diganti karena dalam kondisi yang lembap dan dalam waktu lama dapat menimbulkan infeksi pada organ intim wanita, apabila keputihan tersebut berwarna hijau kekuningan sebaiknya segera periksakan kepada dokter.
4.      Konstipasi
Dimasa kehamilan yang masih muda pergerakan otot ususnya masih sedikit lambar dari sebelum hamil, hal ini dikarenakan banyaknya hormone progesterone yang menghasilkan efek pada tubuh anda yakni menurunkan kontraksi serta pergerakan otot pada dinding usus, Belum lagi untuk nutrisi zat besi yang harus ibu hamil muda konsumsi akan menjadikan kemungkinan terkena konstipasi, dan hal yang harus dilakukan ibu hamil muda yakni mengkonsumsi serat dan juga air dalam jumlah yang cukup.
5.      Mual serta muntah
Untuk gejala yang paling terjadi pada ibu hamil adalah mengalami mual, muntah, gejala kehamilan seperti ini terjadi pada ibu hamil mencapai 85%hamil muda, hal ini disebabkan karena perubahan hormone pada kehamilan dan dapat berlangsung sampai ibu hamil akan memasuki trimester kedua, hal yang harus dilakukan ibu hamil muda untuk mengatasinya cobalah untuk mengkonsumsi makanan dalam porsi yang lebih kecil, meminum air putih dan minum air asam seperti jus apel.

Related Posts

Yang harus dilakukan ibu hamil muda
4/ 5
Oleh